Sabtu, 04 Agustus 2012

Song Of Life

Tembang Kehidupan

  • Maskumambang : menggambarkan jabang bayi dalam kandungan ibunya. Mas artinya belum ketahuan apakah dia akan menjadi laki-laki atau perempuan.Kumambang artinya hidup jabang bayi itu mengambang  dalam kandungan ibunya   
  • Mijil: menggambarkan bayi sudah lahir, sudah diketahui laki-laki atau perempuan 
  • Kinanthi: asal kata kanthi artinya tuntun, jadi setiap anak manusia bisa berjalan menempuh kehidupan di alam dunia 
  • Sinom: artinya kanoman, bekal para remaja supaya menimba ilmu sebanyak-banyaknya 
  • Asmarandana: artinya rasa cinta kepada seseorang 
  • Gambuh: asal kata jumbuh, artinya kalau dua orang, laki-laki dan perempuan sudah jumbuh (cocok) sebaiknya disatukan dalam sebuah pernikahan 
  • Dandanggula: menggambarkan hidup seseorang yang sedang bahagia, apa yang diinginkan  bisa terlaksana, punya keluarga, anak, dan harta yang cukup, makanya orang yang senang hatinya bisa dikatakan sedang dandanggula 
  • Durma: artinya weweh atau berderma, ketika seseorang sudah hidup serba cukup akan muncul dalam hatinya keinginan untuk berbagi, jadi bisa diartikan adalah keinginan untuk menolong sesamanya yang sedang mengalami kesulitan 
  • Pungkur: artinya menyingkir dari segala nafsu angkara murka, hal yang dipikir bagaimana menolong orang lain, tidak lagi memikirkan kepentingan pribadi. 
  • Megatruh: artinya putus nyawa, seseorang harus rela untuk kembali kepada Sang Pencipta, jika saatnya sudah tiba 
  • Pocung: hidup kita akan berakhir dengan kain mori putih atau pucung kemudian dikubur


Terima kasih telah membaca artikel: Song Of Life.Silahkan baca artikel ©Akhlak yang lainya:

0 komentar:

Posting Komentar

====================================================================================== -->
Akhlak © 2008.